KLL Wonocolo Surabaya Gerak Cepat Salurkan 300 Paket untuk Warga Isoman dan Terdampak Covid-19

KLL Wonocolo Surabaya Gerak Cepat Salurkan 300 Paket untuk Warga Isoman dan Terdampak Covid-19

 


Semangat peduli kepada sesama yang menderita akibat terdampak dan terpapar pandemi Covid-19 terus digelorakan. Semangat itu diwujudkan dalam gerakan kebaikan, “Yang Berlebih Bantu Sesama Yang Membutuhkan”.

Lazismu setingkat Kantor Layanan atau KLL Kecamatan menggerakkan gerakan kebaikan dan gotong royong guna membantu warga yang mengalami kesusahan selama pandemi Covid-19. Salah satu diantaranya adalah KLL Wonocolo kota Surabaya.

Selama berlangsungnya lonjakan pandemi ini KLL Wonocolo menghimpun bantuan dana dan barang, terutama sembako, dari warga masyarakat yang berkelebihan harta dan pihak swasta serta berbagai komunitas yang peduli kepada sesama. Hasil penghimpunan itu dirupakan paket bantuan yang didistribusikan kepada warga yang membutuhkan, terdampak dan terpapar Covid-19.

Ketika ditemui di Gedung Muhammadiyah Jatim, Kertomenanggal, Surabaya (9/8/21), Mufti Asshidiqi, bagian pendistribusian KLL Wonocolo, selama akhir bulan Juni hingga awal Agustus 2021 dia dan tim Amilnya telah membagikan sebanyak 300 paket bantuan sembako kepada warga fakir miskin terdampak Covid-19. Paket itu berisi beras, minyak goreng, gula, KornetMu produk Qurban Lazismu, dan kebutuhan pokok lainnya.

Tim KLL Wonocolo juga menyasar warga yang sedang melaksanakan isolasi mandiri (Isoman) di rumah. Paket-paket bantuan itu didistribusikan ke kawasan Wonocolo Pabrik Kulit, Kertomenanggal, Margorejo, Jemursari, Jemur Wonosari dan Bendul Merisi, Surabaya, katanya.

“Kegiatan kepedulian kepada yang membutuhkan ini akan terus dilakukan oleh Lazismu KL Wonocolo setiap bulan sekali. Semoga aksi ini dapat memberikan manfaat bagi yang menerimanya” kata Mufti.

“Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh donatur dan dermawan yang telah memberikan amanat kepada KLL Wonocolo. Semoga kebaikan ini kelak akan menjadikan jariyah bagi yang berderma dan membantu sesama,” pungkasnya.

0 Response to "KLL Wonocolo Surabaya Gerak Cepat Salurkan 300 Paket untuk Warga Isoman dan Terdampak Covid-19"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel